IMPORT USER PADA CBT TMF MELALUI FORMAT FILE EXCEL

Seperti pada umumnya aplikasi Ujian, maka pembuatan user / pengguna sistem wajib dilakukan terlebih dahulu sebelum mereka mengerjakan ujian yang tersedia.

Pembuatan user bisa melalui form tambah user atau melalui proses import menggunakan format file yang telah ditentukan. TMF mengijinkan kita untuk mengimport user melalui beberapa tipe file yaitu TSV, XML dan XLSX.

Import melalui format TSV dan XML terlihat sedikit rumit karena membutuhkan beberapa tahapan persiapan terlebih dahulu. Oleh karena itu, dibuatlah fitur import user melalui format file Excel.

Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut :

1.       Pastikan Anda sudah login menggunakan akun admin

2.       Masuk ke halaman Admin dan buka menu User  Import



3.       Unduh terlebih dahulu format file Excel untuk import User, dengan klik pada tombol Download Template User

4.       Setelah diunduh silakan buka menggunakan MS Excel

5.       Dari sekian banyak kolom yang tersedia pada Template user, cukup 5 kolom yang setidaknya harus terisi, yaitu : user_nameuser_passworduser_firstnameuser_leveluser_groups

a.       Kolom user_name bisa diisi dengan username yang akan dipakai untuk login. User_name bisa berupa huruf, angka atau kombinasi keduanya.

b.      Kolom user_password adalah password yang akan dipakai untuk login. Bisa berupa huruf, angka atau kombinasi keduanya.

c.       Kolom user_firstname adalah identitas yang berupa nama pengguna, bisa langsung menuliskan nama lengkapnya atau nama panggilan.

d.      Kolom user_level bisa diisi dengan angka dari 0 s.d 10.

-          Angka 0 berarti user tersebut tidak memiliki akses (disable)

-          Angka 1-4 biasa diperuntukkan untuk peserta ujian.

-          Angka 5-9 biasa dipergunakan untuk pengguna administratif namun tidak memiliki hak penuh terhadap sistem. Bisa diperuntukkan bagi panitia, pengawas atau Guru

-          Angka 10 biasa digunakan untuk pengguna dengan hak penuh, seperti admin

e.      Kolom user_groups bisa diisi dengan nama kelas peserta ujian. Apabila user tersebut memiliki level 5 ke atas, nama group silakan bisa disesuaikan dengan semestinya, misal user Guru Matematika bisa dimasukkan ke group guru_mtk.

6.       Template user ini memiliki kemampuan ganda, tidak hanya untuk membuat user saja, namun juga dapat sekaligus untuk membuatkan group. Sehingga kita tidak memerlukan proses pembuatan group secara manual.

7.       Tidak hanya itu, Template user ini juga bisa berguna untuk mengedit atribut user yang telah masuk ke sistem. Misalnya untuk mengubah password user yang sebelumnya telah ada pada sistem.

Sebagai contoh kita ingin mengubah password admin melalui template user, maka caranya adalah

-          Ketikkan admin pada kolom user_name

-          Ketikkan password baru pada kolom user_password

-          Ketikkan nama lengkap user admin pada kolom user_firstname

-          Ketikkan angka 10 pada kolom user_level

-          Ketikkan default pada kolom user_groups

Contohnya seperti gambar di bawah ini

8.       Silakan lengkapi format user dengan data-data user yang akan memakai TMF, contoh:

9.       Apabila pengisian template user dirasa sudah cukup, silakan simpan file.

10.   Untuk mengimport data user, silakan buka kembali halaman User → Import

11.   Tekan tombol Choose file pada field Upload File, Pilih file template user yang barusan diedit, ganti tipe file menjadi XLSX, tekan tombol KIRIM.

 

12.   Apabila semua berjalan lancar, maka akan ada notif hijau yang menandakan proses Import user berhasil.

13.   Untuk memastikannya kita masuk ke menu User -> Pilih untuk melihat perubahan data user

14.   Apabila pada template user kita mengubah user admin, maka proses login selanjutnya akan menggunakan password baru.

15.   Seperti yang disampaikan di atas, template user ini akan sekaligus membuatkan group secara otomatis, untuk memeriksanya silakan buka menu User  Group.


16.   Untuk memastikan semua user yang diimport bisa digunakan, silakan login menggunakan user lain yang telah diimport tersebut.




17.    Sampai disini pembuatan user melalui metode import telah selesai. Langkah selanjutnya adalah menginput soal pada sistem atau mengimport melalui template excel yang disediakan.

Disclaimer: Gambar, artikel ataupun video yang ada di web ini terkadang berasal dari berbagai sumber media lain. Hak Cipta sepenuhnya dipegang oleh sumber tersebut. Jika ada masalah terkait hal ini, Anda dapat menghubungi kami disini.