ALUMNI 2019 DAN 2020 TKR, TOE , TSM , DAN TKJ SMK GONDANG BERTAHAP BERANGKAT MAGANG KE JEPANG

  

Program Magang Jepang ( PMJ ) yang dimotori oleh Unit Kerja BKK di SMK Gondang, untuk kesekian kalinya memberangkatkan alumni tahun 2019 dan 2020 untuk Magang Jepang melalui Program IM.

Hal ini merupakan kabar gembira, karena setelah tertunda selama Pandemi 2 tahun, maka mulai bulan Juli tahun 2022, sebanyak 5 orang alumni sudah berangkat magang Jepang. 

Selanjutnya, pada tanggal 17 Agustus tahun 2022 juga diberangkatkan lagi 6 Alumni SMK Gondang untuk mengikuti proses Magang Jepang.

Sisanya terhitung ada 9 orang alumni yang juga siap diberangkatkan pada bulan September 2022.

Data di atas, merupakan alumni SMK Gondang yang mengikuti PMJ angkatan ke-3 dan ke-4.

Kabar lainnya, di tahun 2022 ini sudah diadakan lagi Pendaftaran Program Magang Jepang baik IM dan SO, dan BKK SMK Gondang melakukan persiapan juga PMJ untuk siswa yang saat ini masih berada di kelas 12.

Perlu diketahui bahwa SMK Gondang memiliki Unit Kerja bernama BKK (Bursa Kerja Khusus) yang memiliki tugas untuk menyalurkan siswa/lulusan bekerja baik skala lokal, nasional maupun internasional.

BKK SMK Gondang juga bekerjasama dengan PT. Yasui, yaitu sebuah Lembaga Pelatihan Kerja untuk membantu lulusan/alumni magang ke Jepang.

Beberapa alumni SMK Gondang yang terbang ke Jepang dan melakukan magang disana dikabarkan bisa menghasilkan honor sekitar 20-an juta tiap bulannya. Sebuah nominal honor yang fantastis jika dibandingkan dengan bekerja di Perusahaan lokal di Indonesia.

Bekerja di luarnegeri baik ke Malaysia maupun ke Jepang, memiliki nilai prestise tersendiri dan banyak keuntungan yang bisa didapatkan. Tidak hanya itu, Gaji/honor bekerja di luarnegeri seperti Malaysia dan Jepang lebih tinggi jika dibandingkan dengan bekerja di Perusahaan lokal Indonesia. 

Bagi siswa/siswi SMK Gondang yang saat ini aktif bersekolah jangan sungkan untuk bertanya ke BKK mengenai lowongan kerja atau peluang kerja yang mungkin bisa kalian dapatkan. Siapa tau kalian bisa bekerja ke luarnegeri seperti kakak kelas kalian dan membantu memperbaiki perekonomian keluarga.

BACA JUGA : Alumni SMK Gondang 2021 & 2022 AKL, TOE dan TKJ berangkat ke Malaysia

Disclaimer: Gambar, artikel ataupun video yang ada di web ini terkadang berasal dari berbagai sumber media lain. Hak Cipta sepenuhnya dipegang oleh sumber tersebut. Jika ada masalah terkait hal ini, Anda dapat menghubungi kami disini.